Penyebab Meninggalnya Seorang Jemaah Haji Asal Tangsel

Rabu 05-06-2024,02:12 WIB
Reporter : Arni
Editor : Deden Muhammad R

PERSPEKTIF.CO.ID - Kabar duka datang dari seorang jemaah haji asal Tangsel bernama Amarto Abdullah Samin( 63) yang meninggal dunia di Kota Mekkah pada Senin, 3 Juni waktu setempat.   

Amarto adalah salah satu warga Kelurahan Kranggan, Kecamatan Setu, Kota Tangerang Selatan( Tangsel). Berdasarkan informasi, Amarto Abdullah Samin tercatat masuk ke dalam rombongan jemaah haji 10 kloter 45.

Kepala Kementerian Agama( Kemenag) Kota Tangsel, Dedi Mahfudin mengatakan, berdasarkan informasi yang ia terima Almarhum meninggal dunia karena serangan jantung.   

Namun demikian, hingga kini pihaknya masih menunggu hasil pemeriksaan resmi terkait penyebab meninggalnya jemaah haji tersebut dari Rumah Sakit (RS).

“Hasil resminya belum ada tapi informasinya yang berkembang katanya serangan jantung. Tapi nanti pegangannya hasil pemeriksaan Rumah Sakit Mekkah,” kata Dedi dikutip dari Tangsel life pada Selasa (4/6).   

Hingga berita ini dimuat, jasad almarhum Amarto Abdullah Samid masih berada di salah satu RS di Kota Mekkah.   

“Saat ini sedang dilakukan pengurusan administrasi dan COD oleh pihak maktab ke KKHI bersama Dokter Kloter dan ketua Kloter 45. Janazah masih berada di RS King Faisal AS,” tambahnya.   

Kemudian Dedi mengatakan bahwa jasad almarhum sendiri rencananya akan dimakamkan di Kota Mekkah.   

“Itu nanti akan dikuburkan di sini, di pemakaman di kota Mekkah. Sekarang masih proses di rumah sakit Mekkah. Pemakaman khusus jemaah yang meninggal,” tutupnya. 

Kategori :

Terpopuler