Mahfud Ajak Mahasiswa Dorong Pemilu yang Jujur dan Adil

Mahfud Ajak Mahasiswa Dorong Pemilu yang Jujur dan Adil

Menteri Koordinator Polhukam Mahfud MD --

Selain itu, Mahfud mengajak publik, khususnya mahasiswa, untuk hadir di Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada 14 Februari 2024, agar pemilih cerdas tidak apatis atau golput. Mahfud menyoroti peran penting pemilih muda, dengan populasi mencapai 115,6 juta orang pada Pemilu 2024, yang dapat menentukan arah nasib bangsa.

 

Mahfud mengingatkan bahwa sulit mencari calon pemimpin yang sempurna, namun mengajak agar golput tidak dilakukan dengan alasan muak terhadap proses Pemilu atau melihat kondisi politik di tingkat elite.

 

Mengenai pengawasan Pemilu, Mahfud mendorong mahasiswa untuk memantau dengan cermat dan melaporkan jika ada kecurangan. Ia juga mengajak untuk menyebarkan informasi melalui berbagai platform media sosial jika diperlukan.

 

Rektor Unand, Yuliandri, menyampaikan bahwa kehadiran Mahfud MD pada kuliah umum ini merupakan upaya untuk mengajak mahasiswa berpartisipasi dalam menciptakan Pemilu yang damai dan bermartabat.

Sumber: